Iklan Saya

Jumat, 20 Februari 2015

Kopdar IST & Penggalangan Dana Info Seputar Trenggalek (IST) Peduli

1551495-709873619135876-1.jpg UNDANGAN TERBUKA KOPI DARAT (KOPDAR IST)

HARI/ TGL : MINGGU/22 FEBRUARI 2014
TEMPAT : VARIATUL ULVA DESA MALASAN KEC.DURENAN KAB. TRENGGALEK
JAM : 11.00 WIB S/D 16.00 WIB.
HIBURAN : ORKES MUSIK DANGDUT DAN PENAMPILAN DAI CILIK ZAKKY

NB : SELAIN KOPDAR JUGA DI ISI ACARA PENGGALANGAN DANA SOSIAL IST PEDULI.

Source : Info Seputar Trenggalek

Warga Durenan - Trenggalek Kemalingan Truck

WARGA DURENAN, TRENGGALEK, JAWA TIMUR KEMALINGAN TRUK


News Trenggalek-Suminto warga Desa Baruharjo Kecamatan Durenan dibuat kaget saat Truk yang diparkir di rumahnya sudah tidak ada ditempat. Suminto Pemilik kendaraan mengetahui kendaraannya hilang hari jumat pagi (20/02) sekira jam 05.00 wib saat bangun tidur. Hilangnya Truk nomer polisi AG 9025 UY keluaran tahun 2001 ini akhirnya dilaporkan ke pihak berwajib untuk melakukan penyelidikan. Hati-hati dan waspadalah terhadap harta benda anda dari tangan jahil.


Source : Info Seputar Trenggalek

Times Trenggalek : Jembatan Antar Desa Ambrol

News - Trenggalek, Jawa Timur, Indonesia.

10991062-709807909142447.jpg

Jembatan Antar Desa Ambrol Beginilah kondisi jembatan yang berada di Dusun Suko kulon Desa Karanganyar, Gandusari Trenggalek ambrol akibat derasnya air pada banjir sekitar setahun yang lalu, jalan tersebut merupakan akses jalan antar desa Widoro dan Karanganyar dan jalan menuju embung mbeji maron, sehingga masyarakat yang melewati jalan tersebut harus berhati-hati.

Seperti yang di katakan Ika warga setempat sa'at di konfirmasi mengatakan sudah lama jembatan antar Desa Tersebut di biarkan ambrol, warga sekitar cuma memberi rambu-rambu dengan di pasang palangan bambu, jembatan tersebut ambrol di duga akibat di terjang banjir sekitar setahun yang lalu.

Warga sekitar berharap agar Dinas Pemerintah terkait tanggap dan segera memperbaikinya, supaya akses ekonomi anatara warga dua desa lancar, karena jalan tersebut merupakan akses jalan masyarakat suko kulon menuju kota Trenggalek.

Source : Seputar Trenggalek

Selasa, 17 Februari 2015

INFO SEPUTAR TRENGGALEK

INFO SEPUTAR TRENGGALEK- IST merupakan komunitas besar di trenggalek, jawa timur, indonesia.



IST ( Info Seputar Trenggalek ) Yang awalnya hanyalah iseng dan sekedar celotehan di dunia maya kini secara bertahap mulai berkarya dan berkreasi di dunia nyata. Komunitas fb yang memiliki anggota 32 ribu lebih ini mulai membuat gebrakan dengan aksi di berbagai kegiatan.tidak hanya sekedar ubrak ubruk atau gombrak gambrek semata namun berusaha membuat kegiatan yang positif yang bisa membantu member pada khususnya dan memberikan konstribusi terhadap Trenggalek Pada umumnya.


Program IST yang akan jadi unggulan adalah sebagai berikut :

1. Kopi Darat (kopi darat) Ajang kumpul untuk saling mengenal satu sama lain dan penggalangan dana sosial yang dilakukan secara berkala.

2. IST PEDULI SOSIAL Menyalurkan bantuan kepada saudara-saudara yang kurang mampu dalam wujud bantuan sembako dan uang santunan atau bedah rumah.

3. IST PEDULI LINGKUNGAN Melakukan bakti sosial dalam wujud penataan dan kebersihan lokasi wisata yang ada di kab.Trenggalek sekaligus ajang promosi obyek wisata.

Selain 3 program unggulan tersebut IST akan menambah satu program lagi yaitu LBH ( Lembaga Bantuan Hukum) yang berfungsi melakukan pendampingan terhadap masalah hukum dan memberikan jasa hukum secara gratis kepada masyarakat yang kurang mampu.


Wisnu Handika IST



Source : IST